Malaysia Optimistis Kalahkan Indonesia Lagi
23.09 |
Malaysia dan Indonesia melenggang ke partai puncak usai mengalahkan lawan-lawannya di semifinal, keduanya pun akan kembali bentrok di Stadion Utama Gelora Bung Karno hari Senin malam (21/11/2011).
'Harimau Malaya' memiliki kesempatan besar untuk mempertahankan medali emas SEA Games yang mereka rebut tahun 2009 lalu di Laos.
Namun pelatih mereka Ong Kim Swee malah menunjuk Indonesia sebagai tim favorit.
"Indonesia memiliki penyerang-penyerang yang kuat. Mereka lebih di favoritkan, meski kami berstatus juara bertahan," ujar Ong Kim Swee pada wartawan.
"Apalagi mereka bermain di depan pendukung sendiri yang akan memotivasi mereka. Ini akan jadi pertandingan yang sangat menarik," imbuh pelatih berkacamata itu.
Walaupun merendah, Pelatih Ong tetap yakin skuadnya mampu mengejutkan tuan rumah, seperti yang mereka lakukan saat menang 1-0 atas Indonesia pada partai penyisihan Grup A yang berlangsung beberapa hari lalu.
"Kemenangan pada laga melawan Indonesia di grup sangat membantu mental para pemain kami. Mereka lebih rileks dan tidak terbebani," papar Ong.
"Sekarang kami akan fokus pada final SEA Games ini, sebelum mulai memikirkan kualifikasi Olimpiade 2012," pungkasnya.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar